Diberitakan oleh Ibu Juni Karlin Purba, Jemaat Tegalega, Dumai.

Persatuan adalah kekuatan untuk menjalankan misi Tuhan dalam gereja-Nya. Itu sebabnya, mengawali tahun ini, Jemaat Tegalega Dumai pada Minggu, 2 Februari 2025, mengadakan Renungan Pagi dan Olahraga Bersama. Kegiatan ini diharapkan menumbuhkan semangat persatuan dan kekompakan di setiap anggota jemaat, karena dengan bersatu, kita dapat bekerja bagi Tuhan melalui kesehatan yang prima.
Selain sebagai ajang mempererat hubungan antarjemaat, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk membangun semangat baru dalam pelayanan. Dengan semangat kebersamaan ini, kiranya setiap anggota jemaat boleh terlibat dalam pelayanan pekerjaan Tuhan, khususnya dalam misi penginjilan "Harvest" di tahun 2025 ini. Kiranya Tuhan senantiasa memberkati jemaat-Nya!
Komentáře